1. Halo Guest, pastikan Anda selalu menaati peraturan forum sebelum mengirimkan post atau thread baru.

Backlink Dapat meningkatkan Traffic Pada Website, Loh Gimana Bisa?

Discussion in 'Berbagi Pengalaman' started by Lastriani Tria, Mar 12, 2014.

  1. Lastriani Tria

    Lastriani Tria Newbie

    Joined:
    Mar 12, 2014
    Messages:
    18
    Likes Received:
    1
    Location:
    Surabaya
    [h=2]Pertama-tama ketahui dulu "Apa itu backlink?"[/h]Sebelum kita membahas yg dimaksud dengan backlink, ada baiknya kita tahu terlebih dahulu yg dimaksud dengan link. Banyak orang menyebut link adalah suatu cara untuk menyambungkan halaman satu dengan halaman lain pada website. Dan Itu memang benar. Link jadi salah satu penghubung halaman satu dengan halaman lainnya. Biasanya kita menemukan kata atau kalimat yg berwarna biru dan bergaris bawah, dan itulah contoh dari penggunaan link. Dan saat diklik, maka secara otomatis langsung mengakses halaman yang dicantumkan.Dan Backlink sendiri adalah menghubungkan suatu halaman dengan halaman lain, yang memiliki tujuan akhir kembali ke halaman awal Anda. Hal ini memberikan banyak perngaruh untuk perkembangan website. Dapat juga diartikan bahwa link yang pergi dari website lain dan menuju ke halaman website Anda disebut juga dengan backlink.[h=2]Mengapa harus menggunakan backlink dalam website kita?[/h]Dari perspektif optimasi mesin pencari, link menunjukkan popularitas situs. Pada dasarnya, setiap kali sebuah situs memiliki link yang menuju ke halaman mereka, itu mengatakan bahwa ia menemukan sesuatu yang bisa dan patut untuk dibagi dengan pembacanya. Ketika mesin pencari menemukan sebuah situs yang memiliki link yang menuju ke halaman website mereka, itu artinya website Anda memiliki kualitas konten yang baik dan berkualitas, dan itu artinya memang harus dihargai dengan periingkat tinggi di mesin pencari.Karena mesin pencari tidak dapat menilai kualitas dari setiap situs secara manual, mereka bergantung pada jumlah backlink yang tertuju ke sebuah situs dan kualitas relatif dari link untuk menentukan nilai keseluruhan sebuah situs tersebut. Dengan backlink, akan ada banyak yang berkunjung ke website kita, dan itu artinya traffic wbsite kita bisa dipastikan akan terus meningkat. Dan ini tentu saja akan banyak berpengaruh terhadap usaha atau bisnis Anda yang menggunakan sebuah website. Backlink juga akan mencegah website kita dari tingginya angka bounce rate yang tentunya akan berpengaruh besar bagi website kita.[h=2]Lalu bagaimana caranya membuat backlink ke website Anda?[/h]Salah satu untuk mendapatkan perhatian dari setiap pengunjung situs adalah dengan membuat konten yang menarik. Namun konten menarik saja ternyata tidak cukup untuk mendapatkan backlink dari mereka ke website atau situs kita. Salah satu cara yang bisa dilakukan adalah dengan memberikan backlink ke situs Anda. Beberapa kriteria yang dapat diberikan untuk membuat sebuah backlink adalah sebagai berikut:1. Backlink harus berasal dan tertuju pada sebuah situs yang relevan dan legal, dengan kualitas konten yang bagus.2. Jika ingin sebuah backlink, kita tidak perlu meminta bayaran sedikitpun kepada siapapun yang memberikan backlink yang tertuju ke website kita.3. Backlink harus dibangun secara perlahan, tidak bisa instan dan langsung jadi. Karena ini bisa membuat Anda terlihat seperti memanipulasi peringkat dengan memicu pengunjung untuk menuju ke website Anda.Ketika Anda ingin menentukan sebuah situs yang akan memberikan packlink potensial bagi website Anda, Anda bisa mulai dengan melihat link yang terpasang di website pesaing Anda. Anda bisa mulai melihat kemana saja mereka meletakkan backlink. Disitu Anda bisa mulai mengkoreksi, apakah konten Anda cocok atau tidak jika diletakkan disana.Cara lainnya adalah dengan memposting beberapa konten di sosial media dan portal – portal yang menampung berbagai artikel dari website, seperti log.vival,co.id. Jika disosial media Anda sendirilah yang bisa memberikan link konten apa saja yang ingin Anda berikan. Namun, jika di sebuah portal informasi, Anda harus terus berusaha untuk membuat konten yang sesuai dengan mereka. Jika konten atau artikel Anda disubmit, ini akan memberikan peluang backlink yang besar bagi website Anda. Namun jika tidak itu artinya Anda harus terus berusaha membuat konten yang bukan hanya menarik, tetapi harus sesuai dan cocok dengan karakter pembaca website Anda.

    Selamat mencoba ya. :)
     
  2. jazzrs

    jazzrs Hero

    Joined:
    Sep 14, 2013
    Messages:
    688
    Likes Received:
    12
    sumber dari mana gan?
     
  3. Lastriani Tria

    Lastriani Tria Newbie

    Joined:
    Mar 12, 2014
    Messages:
    18
    Likes Received:
    1
    Location:
    Surabaya
    dari diskusitokoonline.com mastah. :D
    ane repost aja, kali ada yg butuh info. :)
     
  4. penulis-puisi

    penulis-puisi Newbie

    Joined:
    Mar 26, 2014
    Messages:
    30
    Likes Received:
    2
    intinya rajin promosi....

    kalau punya modal gede, bisa tiru cara tokobagus....
     
  5. apple

    apple Ads.id Fan

    Joined:
    Mar 20, 2014
    Messages:
    200
    Likes Received:
    2
    Location:
    Bandung
    Emang boleh ya copas di sini? Gak dimarahin om Momod?
     
  6. s3lbl06

    s3lbl06 Ads.id Fan

    Joined:
    Dec 13, 2014
    Messages:
    178
    Likes Received:
    2
    Location:
    banyuwangi
    sumbernya dari mna tu gan..??
     
  7. muliasaka

    muliasaka Newbie

    Joined:
    Oct 21, 2014
    Messages:
    25
    Likes Received:
    1
    cari backlink yang relevan dengan website kita gimana ya gan?
     
  8. reedsmith

    reedsmith Hero

    Joined:
    Sep 6, 2014
    Messages:
    719
    Likes Received:
    26
    Location:
    Indonesia
    konon katanya kalo search engine sekarang ini khususnya google, backlink udah ga terlalu mendominasi ?, jadi kkalo cuma ngandelin backlink banyak doang malah bisa di tendang google, kalo ga di imbangi dengan kualitas website tersebut
     

Share This Page