1. Halo Guest, pastikan Anda selalu menaati peraturan forum sebelum mengirimkan post atau thread baru.

10 Nama Domain Termahal di 2012

Discussion in 'Internet News' started by mustov, Dec 30, 2012.

  1. mustov

    mustov Super Hero

    Joined:
    Jan 2, 2012
    Messages:
    1,610
    Likes Received:
    107
    Location:
    Kediri - Bogor
    KOMPAS.com - Nama domain internet sejatinya bisa didapat hanya dengan membayar Rp 150 ribu per tahun. Tapi tak menutup kemungkinan nama domain menjadi mahal jika nama tersebut memang diincar dan sesuai kebutuhan, terutama untuk segmen korporat.

    Sex.com hingga saat ini masih menjadi nama domain termahal di dunia. Pada tahun 2010, nama domain itu dibeli seharga 13 juta dollar AS (sekitar Rp 124 miliar).

    Di tahun 2012, harga domain termahal yang terjual adalah 2,45 juta dollar AS (sekitar Rp 23,52 miliar).

    Sebuah situs web portal berita industri domain DN Journal, merangkum nama-nama domain termahal di dunia tahun 2012. Nama domain termahal ada yang dibeli melalui perusahaan registrar, maupun secara pribadi dari pihak yang sebelumnya memiliki domain tersebut karena jual beli domain menganut prinsip "siapa cepat dia dapat."

    Berikut daftar 10 domain internet termahal tahun 2012, seperti dikutip dari DN Journal:

    1. Investing.com
    Harga: 2,45 juta dollar AS (Rp 23,52 miliar)
    Dibeli tanggal 14 Desember 2012 lewat penjualan pribadi

    2. PersonalLoans.com
    Harga: 1 juta dollar AS (Rp 9,6 miliar)
    Dibeli tanggal 26 Oktober 2012 lewat DomainNameSales

    3. FreeWebsite.com
    Harga: 500 ribu dollar AS (Rp 4,8 miliar)
    Dibeli tanggal 7 November 2012 lewat penjualan pribadi

    4. WebHosting.co.uk
    Harga: 500 ribu dollar AS (Rp 4,8 miliar)
    Dibeli tanggal 31 Oktober 2012 lewat Sedo

    5. Challenge.com
    Harga: 500 ribu dollar AS (Rp 4,8 miliar)
    Dibeli tanggal 13 Oktober 2012 lewat penjualan pribadi

    6. Jackpot.com
    Harga: 500 ribu dollar AS (Rp 4,8 miliar)
    Dibeli tanggal 18 April 2012 lewat Moniker

    7. Giftbasket.com
    Harga: 350 dollar AS (Rp 3,36 miliar)
    Dibeli tanggal 21 November 2012 lewat FindYourDomain

    8. VI.com
    Harga: 325 dollar AS (Rp 3,12 miliar)
    Dibeli tanggal 13 Oktober 2012 lewat penjualan pribadi

    9. BJ.com
    Harga: 325 dollar AS (Rp 3,12 miliar)
    Dibeli tanggal 6 Juni 2012 lewat Toby Clements Newsletter

    10. 60.com
    Harga: 310 dollar AS (Rp 2,97 miliar)
    Dibeli tanggal 9 Mei 2012 lewat KuwaitNet.com

    Sumber: Kompas.com
    -------------------------------------------------------------------------------------------
    Ane liat yang dari Godaddy koq ga ada ya... :ha?:

    Ngemeng2 enak banget tuh punya domain laku harga segitu... :omg:
    Ato jangan-jangan ada yang punyanya warga sini nih... Hayo ngaku... :silau:
     
    charis ris, mas.tomix and Sandi Hasan like this.
  2. netrix

    netrix Super Hero

    Joined:
    Jan 5, 2009
    Messages:
    1,494
    Likes Received:
    242
    Location:
    Not Telling
    Wow, hebat kali bisa investasi dana sebesar itu untuk sebuah domain..

    Sent from my GT-P3100 using Tapatalk 2
     
  3. Sandi Hasan

    Sandi Hasan Banned

    Joined:
    Oct 25, 2012
    Messages:
    424
    Likes Received:
    20
    Sayang nya ane masih kagak ngerti Gan...tuh orang bisa ngeluarin duit segitu banyak nya haduh2...pusing ngeliat nya...:pusing:
     
  4. blogger33

    blogger33 Super Hero

    Joined:
    Oct 12, 2012
    Messages:
    1,084
    Likes Received:
    54
    pasti untungnya beratus-ratus kali lipat...jika harga domainnya semahal itu....WOW
     
  5. ladidanation

    ladidanation Banned

    Joined:
    Nov 3, 2012
    Messages:
    336
    Likes Received:
    63
    Location:
    Pati, Indonesia
    iya bener tuh, domain harganya sampe miliaraaaan *o*

    itu nomer 10 yg domain 60[dot]com udah ngga bisa diakses ya? apa koneksi saya yg cupu ._.
     
  6. domainindo

    domainindo Ads.id Pro

    Joined:
    May 8, 2012
    Messages:
    350
    Likes Received:
    19
    Location:
    Surabaya
    Mantaps.. Semoga domain-domain ane bisa terjual paling tidak mendekati harga diatas..
    Amin.
     
  7. mustov

    mustov Super Hero

    Joined:
    Jan 2, 2012
    Messages:
    1,610
    Likes Received:
    107
    Location:
    Kediri - Bogor
    Sama gan, diane juga ga bisa dibuka. Kayanya yang beli raja minyak dari Kuwait tuh...orang terlanjur kaye yang iseng2 buang duit milyaran :D

    Yang PersonalLoans.com kayanya juga ga terawat tuh, kliatan alexanya masih gendut
     
  8. bibib1

    bibib1 Newbie

    Joined:
    Dec 30, 2012
    Messages:
    17
    Likes Received:
    0
    wah andai itu jadi milikku.. pasti... cepat punya mobil nich..
     
  9. kentooz.com

    kentooz.com Themes seller

    Joined:
    Jun 10, 2012
    Messages:
    870
    Likes Received:
    225
    Location:
    localhost laptop ane
    Ajib yang pertama kayaknya situsnya khusus aliran dana... Ane liat itu situs forex.... Mantap dah...
     
  10. bed_boy

    bed_boy Twitter ADDICT

    Joined:
    Nov 11, 2009
    Messages:
    2,055
    Likes Received:
    132
    Location:
    Jogjakarta
    padahal lagi musim EMD dari google, apa emang perlu ya beli semahal itu. duh2. belum ntar akun pemilu2014 dsb berkaitan dengan pemilu, naiknya juga cepet banget, abis beli, kalah pemilu dijual. :)) dunia domain emang membingungkan.
     
  11. dns.kardian

    dns.kardian Blogger $728

    Joined:
    Mar 26, 2012
    Messages:
    820
    Likes Received:
    1,132
    Location:
    Kekeran - Batulayar - Lobar - NTB Indonesia
    Weeeh Mantap_ kalo' domain _Google.com berapa ya ? kalo' di jual :lol:
     
  12. pancuraji

    pancuraji Super Hero

    Joined:
    Mar 6, 2011
    Messages:
    1,690
    Likes Received:
    55
    Koq bisa mahal gitu ya padahal nama domainnya biasa aja..
     
  13. agung.susilo

    agung.susilo Ads.id Fan

    Joined:
    Oct 3, 2012
    Messages:
    123
    Likes Received:
    16
    Location:
    yogyakarta
    emang yang dibeli cuman domain nya doang? :kaget:
     
  14. puttter

    puttter Super Hero

    Joined:
    Sep 18, 2011
    Messages:
    1,438
    Likes Received:
    252
    Location:
    Di Hatimu :)
    Gila amat harganya gan,,, ampe meliaran,,,

    padahal salah satunya domain yang no. 6 ntu cuma 4 PR nya...

    weeehh gila gila..
     
  15. (-0_0-)/"\[^_^]

    (-0_0-)/"\[^_^] Cuti Sementara

    Joined:
    Feb 2, 2012
    Messages:
    387
    Likes Received:
    16
    Location:
    Jakarta Timur / cibubur
    :omg: gede juga ya , selama majang di godaddy auction sama sedo baru nembus $900 itu paling gede sisanya dibawah angka itu :hmm:

    mudah-mudahan ajah domain dikandang ane bisa menyusul sampe segitu :malaikat:

    yah cuma sampe 10 padahal yang urutan 11 domain ane tuh, ( tapi nanti 2013 amien ) :komunis:
     
  16. house

    house Ads.id Fan

    Joined:
    Jul 7, 2010
    Messages:
    200
    Likes Received:
    5
    Mantab gan...dah kyk tanah aj naek tiap taun
     
  17. fear The FUR

    fear The FUR Super Hero

    Joined:
    Aug 12, 2011
    Messages:
    1,280
    Likes Received:
    121
    Location:
    Indonesia
    hmm... kok bisa bisanya ya, domain aja harga segitu.. orang klo suka, apapun diusahakn bwt dapetin yang disukai.. tp kok segitunya ya, hee, namanya jg..

    #mending-buat-bangun-masjid-ponpes-tahfidz-sekolah-dan-kampus-Islam-perpus-masyarakat-dll
     
  18. monliev

    monliev Ads.id Pro

    Joined:
    Dec 28, 2012
    Messages:
    263
    Likes Received:
    22
    Location:
    Dreamland
    hehehhe ada-ada aja nih

    bj.com ternyata isinya masih blank, baru info efbe sama twit akun aja
     
  19. boyyxx

    boyyxx Ads.id Fan

    Joined:
    Feb 3, 2013
    Messages:
    194
    Likes Received:
    3
    wooww... bermimpi dan berharap semoga domainku juga bisa kayak gitu..amin:D
     
  20. Fizzy

    Fizzy Super Hero

    Joined:
    Jan 19, 2013
    Messages:
    942
    Likes Received:
    59
    Location:
    Blank BOT
    Bah.. Kebnyakan domainnya gak drawat.. Kalo gtu ngapain dbeli..ampe miliaran lagi.......
     

Share This Page